10 Januari 2012

Game Terbaik Di Facebook

   Game Terbaik Di Facebook----Di awal tahun 2012 ini, sepertinya Facebook semakin banyak digunakan oleh para pengguna internetnya. Sekarang Facebook bukan hanya dijadikan sebagai wadah sosial, namun juga digunakan sebagai tempat bermain game dan saling share informasi. Mungkin karena banyak penggunanya juga, maka banyak perusahaan yang ikut berperan di Facebook.

   Misalnya aja dengan salah satu perusahaan game ini, yaitu Zynga. Zynga memang sudah terkenal di Facebook berkat game-gamenya, seperti FarmVille misalnya. Banyak orang di Facebook yang telah memainkan game tersebut, walaupun saya belum pernah. Tapi katanya game ini cukup asyik, mungkin mirip seperti game Harvest Moon ya.

   Kali ini, Zynga membuat game terbarunya di Facebook, yaitu Game Facebook Hidden Chronicles. Game ini merupakan salah satu game yang bergenre hidden objects game. Yaitu sebuah game misteri, dimana kita harus menemukan objek tersembunyi yang ada di setiap levelnya. Kabarnya ada kurang lebih 50 level dalam game yang satu ini.
 
   Sebenarnya game tersebut diperkenalkan sejak Oktober 2011, namun baru di awal Januari 2012 ini game Facebook Hidden Chronicles secara resmi dirilisnya. Dalam game tersebut, kita akan diberikan petunjuk cara memainkannya. Dan salah satu kelebihan game ini, kita bisa bermain dengan teman-teman Facebook kita di fitur FastFind.

   Dalam fitur FastFind ini, kita berlomba dengan teman-teman kita di Facebook untuk menemukan benda-benda tersembunyi. Tentunya persaingan ini menggunakan waktu, yaitu selama 1 menit. Yang pertama kali menemukan benda tersembunyi adalah pemenangnya. Jadi, rasanya agak mudah, tetapi tetap saja dibutuhkan ketelitian dan kecepatan.

   Bukan hanya itu saja, namun juga ada kelebihan lainnya dalam game Facebook Hidden Chronicles ini. misalnya kita dapat mengirimkan sesuatu kepada teman kita agar teman kita mencari sesuatu tersebut, ataupun memecahkan teka-teki secara interaktif.

   Kalau kita menang dan mendapatkan koin, kita akan lanjut ke level selanjutnya. Setiap level akan mengacu kepada tujuan kita, yaitu misteri Ramsey Manor, paman dari tokoh yang kita perankan di game ini. Karena Ramsey telah meninggal secara misterius, jadi mungkin game ini seperti detektif.

Sekilas tentang admin

Saya Ridho Hawali, salah seorang siswa yang mengadu nasib di ibukota provinsi Riau, yang bersekolah di SMK Labor Pekanbaru, salah satu sekolah swasta yang memang betul-betul memberikan saya begitu bermanfaatnya ilmu teknologi untuk masa kedepannya.
Jurusan yang saya ambil tentunya Teknik Komputer danJaringan atau TKJ, karena basic saya sejak kecil sudah mengarah untuk berhadapan dengan hardware-hardware serta materi pendukungnya.
Facebook | Twitter | distroleenux | info lebih lengkap dari admin

0 comments:

Posting Komentar

Tinggalkan Komentar Sebagai Bentuk Apresiasi Anda, Terserah, makian dan umpatan akan saya terima jika itu bermanfaat bagi perkembangan blog ini.